Rumah Tanpa Tetangga

rumah liar batam
Rumah tinggal ini saya lihat saat saya dan teman2 pergi liburan ke pantai beberapa waktu yang lalu. Saya tak habis pikir mereka bisa hidup tanpa tetangga dan juga tanpa kehidupan sosial lainnya.

Untuk menuju tempat ini saja jalannya wedan, dan jauh dari jalan utama. Masih inget pas jalan kesana kemaren, saking takutnya naik mobil akirnya kami jalan kaki :). Nah pas pulang mobilpun sudah segan untuk menjemput kami. Beruntung ada truk lewat, wiiii terombang ambing di atas truk berisi pasir itu dasiat :).

Saat lewat di depan rumah tersebut saya hanya mendengar suara anak kecil dari dalam. Dan seekor anjing liar di depan rumah tsb. Nah sanggupkah sampean tinggal di rumah seperti ini. Jangan tanyakan listrik, airpun saya tak menjamin ada. Biasanya orang2 seperti ini hidup dari penadah hujan.