
Ketika awan putih tipis telah terurai seiring dengan akan tidurnya sang surya, bukit bukit mulai membentuk bayangan hitam siluet. Rona kemerahan sang surya perlahan tenggelam berganti malam. Begitu juga cahaya kemerahan mentari yang berubah menjadi kegelapan.
Hiruk pikuk manusia yang telah seharian bekerjapun kembali ke peraduan. Seolah ingin melupakan rasa penat barang sejenak, karena esok hari sudah ditunggu oleh kepenatan kepenatan yang baru.
Sore itu matahari sudah benar benar tenggelam. Hanya deru angin yang tidak begitu dingin menemani manusia dalam mimpinya untuk mempersiapkan tenaga esok hari. Karena esok hari kepenatan kembali akan menyambutnya.
Dan esoknyapun sang surya kembali menyapa dengan kehangatan sinar mentarinya, untuk membangunkan dan menyapa alam semesta beserta isinya. Selamat menjalankan ibadah puasa teman.